Gapailah hikmat Allah ~ Gereja Kristen Kalam Kudus Tepas Kesamben Blitar

Gapailah hikmat Allah


Pengkhotbah 1:18 (TB)  karena di dalam banyak hikmat ada banyak susah hati dan siapa memperbanyak pengetahuan memperbanyak kesedihan.

Saudara pernahkah kita berangan angan untuk sebuah masa depan atau cita cita. Baik masa depan anak dalam sekolah , keluarga dan juga kejayaan hidup atau pangkat drajat kita. Saya yakin semua kita punya yang namanya impian dan cita cita. Karena Allah memberi kita hikmat untuk sesuatu yang baik bagi kita. 

Inilah yang pengkhotbah maksudkan dengan nas di atas. Semakin orang berhikmat maka pikiran mulai terus terproses  sampai kepada keinginan keinginan yang besar.. mulai mengembangkan dirinya ke semua lini kehidupan bahkan hikmat membawa kepada pengetahuan pendidikan yang tinggi. Sehingga cita cita pun semakin tinggi. Sehingga terjadi kesusahan dan kesedihan karena banyak proyek proyek dan prospek prospek yang harus di kejar demi kepuasan hidup cita cita dan masa depannya. Inilah  proses yang harus di lakukan seorang yang berhikmat setiap hari waktu dan kesempatan hanyalah kerja kerja dan kerja uang uang dan uang. 

Hal yang patut kita renungkan adalah Tuhan memberikan hikmat kepada kita supaya kita hidup dalam rencana dan proses Allah janganlah sampai kesediham dan susah hati mendominasi kepandaian dan cita cita serta harapan masa depan kita tanpa kita menghiraukan sang sumber hikmat. Janganlah cita cita dan harapan kita mati dan tidak bertumbuh karena kesibukan kita sendiri. Ingat di balik semua keberhasilan dan cita cita mu ada Allah yang berdaulat penuh atasmu. 

Mari capailah harapanmu bersama Sang sumber hikmat yang selalu memberikan apa yang kau capai dan gapai. 

Bertindak dengan hikmat Nya di dalam setiap hidupmu. Amin (YS)

Doa. Tuhan berikanku hikmatmu untuk mengukur kebesaran dalam hidupku yang telah kau taruh dalam pikiranku untuk selalu belajar menggali pikiran yang terus bertambah kepada rencanamu. AMIN.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Categories

Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.