SINGA TELAH MENGAUM ~ Gereja Kristen Kalam Kudus Tepas Kesamben Blitar

SINGA TELAH MENGAUM

Gema suara Illahi. 
 Gimana kabarnya Bpk ibu sdr yang terkasih dalam Tuhan. Saya harap tetap sehat, dan doa saya selalu dalam penyertaan dan perlindungan Allah. Selamat beribadah di minggu ini. 

Amos 2:12-3:8

Singa telah mengaum, siapakah yang tidak takut? Tuhan ALLAH telah berfirman, siapakah yang tidak bernubuat?” (Am. 3:8)

Ada sebab, ada akibat. Itu adalah hukum yang alamiah. Sistem yang wajar. Suatu tindakan akan memiliki efek pada tindakan yang lainnya. Tak ada yang bebas dari hal itu. Dalam hal ini jugalah keadilan Tuhan berjalan, yaitu ketika ada peringatan dan hukuman. Tuhan tidak serta-merta menghukum umat jika umat tidak berdosa. Justru dengan hukuman yang diberikan, Tuhan sedang menegakkan keadilan-Nya di muka bumi.

Amos menyampaikan firman Tuhan yang berisi hukuman Israel. Hukuman itu diberikan karena berbagai pelanggaran yang telah dilakukan Israel (Am. 2:6-8). Namun, hukuman itu tidak datang dengan tiba-tiba. Sudah ada nabi-nabi yang menyerukan nubuat serta para nazir yang mengkhususkan diri untuk Tuhan. Namun, tetap saja dosa umat makin banyak. Malah para nabi dilarang untuk bernubuat menyampaikan firman Tuhan. Karena itu, Tuhan menubuatkan sebuah hukuman melalui Nabi Amos. Hukuman ini akan datang melanda tanpa seorang pun dapat melarikan diri dari hal itu. Tuhan akan menegakkan keadilan-Nya dengan menjalankan hukuman yang telah diperingatkan sebelumnya.

Tak seorang pun senang dihukum, bukan? Namun, hukuman mesti dijalankan ketika pelanggaran terjadi. Tuhan adil dengan hukum-Nya. Ia tidak sembarangan menghukum. Ia memberikakan peringatan dan pemberitahuan kepada umat tentang apa yang baik serta konsekuensi yang akan terjadi jika berbuat sebaliknya.  milikilah hati dan pikiran yang peka terhadap peringatan Tuhan sehingga Anda tidak mengalami hukuman Tuhan.

1. Seperti apa guncangan Tuhan itu?
2. Peringatan apa yang Tuhan mau sampaikan di hari ini?


Jangan lupa tetap prokes, pakai masker, cuci tangan, jauhi kerumunan, dan terlebih jika belum vaksin segera vaksin. Supaya dapat menolong orang lain dan diri terhindar dari covid 19.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Categories

Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.