MENULIS STATUS ~ Gereja Kristen Kalam Kudus Tepas Kesamben Blitar

MENULIS STATUS

Gimana kabarnya hari ini, sehat..pastinya baik luar biasa. Selamat beraktifitas untuk meraih sukses bersama Tuhan. 
Sebelumnya baca renungan hari ini

Mazmur 60
Berikanlah kepada kami pertolongan terhadap lawan, sebab sia-sia penyelamatan dari manusia. (Mzm. 60:13)

Di masa kini menulis status di media sosial adalah salah satu kebiasaan yang dilakukan oleh hampir semua orang yang memiliki akun media sosial. Ketika ada sesuatu yang terjadi di dalam kehidupannya, seseorang menulis atau membuat status di media sosialnya untuk menunjukkan kejadian tersebut pada orang lain. Bukan hanya peristiwa yang menyenangkan, peristiwa yang tidak menyenangkan pun biasanya dituliskan. Ini dilakukan untuk menunjukkan kondisi mereka pada orang-orang yang menjadi teman mereka di media sosial, bahkan bisa jadi pada kalangan lebih luas.

Jika di masa kini banyak orang menggunakan media sosial untuk menulis status berisi keluhan, lain halnya dengan umat Tuhan di masa pemazmur. Umat Tuhan di masa pemazmur menuliskan status mereka untuk menunjukkan kehadiran Tuhan dalam hidup mereka. Tidak hanya dalam masa suka, tetapi juga di masa duka. Mazmur 60 adalah tulisan berisi keluhan umat Allah yang sedang menderita karena serangan bangsa lain. Menarik bahwa baik di dalam penderitaan maupun pergumulan, umat tetap menuliskan kebaikan Tuhan. Namun, tidak hanya menulis keluhan, Mazmur 60 juga memuat tentang kebaikan Tuhan dan harapan umat kepada Allah. Hal ini menunjukkan bahwa umat Tuhan memiliki kesaksian hidup yang jujur dan kepercayaan kepada Tuhan.
Pembaca yang terkasih, di dalam berbagai kondisi, marilah kita tidak hanya menuliskan status berisi keluhan. Sebaliknya, mari kita menuliskan kebaikan Tuhan sehingga status kita menjadi kesaksian yang baik bagi sesama. Status kita akan menguatkan pengharapan sesama kepada Tuhan.
1. Kondisi apa saja yang dituliskan oleh umat Tuhan di dalam Mazmur 60?
2. Status apakah yang ingin kita tuliskan agar dapat menguatkan sesama kita?
Pokok Doa: Hikmat untuk menuliskan status yang menjadi berkat bagi sesama.

Jangan lupa tetap prokes, pakai masker, cuci tangan, jauhi kerumunan, dan terlebih jika belum vaksin segera vaksin. Supaya dapat menolong orang lain dan diri terhindar dari covid 19.
Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Categories

Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.