Gereja Kristen Kalam Kudus Tepas Kesamben Blitar

 Jadilah Kuat Dalam AnugerahNya

2 Timotius 2:1 10

Sebab itu, hai anakku, jadilah kuat oleh kasih karunia dalam Kristus Yesus.
2 Timotius 2:1

Kita bersyukur kemajuan dan perkembangan teknologi yang cepat telah memberi kemudahan dan kecepatan dalam berbagai bidang. Namun, kemajuan teknologi tidak menjamin kehidupan manusia menjadi lebih kuat dan tangguh di saat menghadapi berbagai permasalahan dan kesulitan hidup. Kita mungkin pernah mendengar orang orang yang sukses dalam karier, tetapi hidupnya hampa dan hanyut dalam keputusasaan. Pertanyaannya adalah apakah yang perlu kita pahami agar di tengah kemajuan dan perkembangan teknologi, kita tetap menjadi pribadi yang kuat dan tangguh?

Rasul Paulus menasihati Timotius agar kuat oleh anugerah Allah. Nasihat ini penting bagi Timotius yang masih muda dan belum banyak pengalaman agar tetap kuat dalam mengembalakan jemaat Efesus. Kesulitan dan tantangan pelayanan bisa membuat Timotius menjadi lemah dan mudah putus asa. Paulus selama hidupnya telah memberikan teladan bagaimana saat menghadapi tantangan dan kesulitan pelayanan, ia berhasil melewatinya di dalam anugerah Allah karena anugerah tersebut tidaklah sia sia (1Kor. 15:10).

Paulus menasihati dengan memberikan tiga gambaran bagaimana seharusnya menjadi seorang murid Kristus. Seorang murid Kristus haruslah kuat seperti seorang prajurit yang baik, olahragawan yang mengikuti peraturan dengan benar (taat), dan petani yang bekerja keras (ay. 4 6). Setiap gambaran karakter memerlukan ketekunan dan ketahanan untuk menghadapi kesulitan yang dihadapi jika ingin berhasil. Prajurit yang tidak fokus sebelum perang berakhir, tak akan meraih kemenangan. Olahragawan yang tidak menaati peraturan peraturan pertandingan, tak akan meraih medali. Dan petani yang bersantai santai sebelum musim panen dimulai, tak akan menuai hasil. Ketiganya membutuhkan kekuatan, ketaatan, dan kerja keras yang bersumber kepada Allah, Sang Sumber Kekuatan. Selain itu, sadarilah bahwa kekuatan itu tidak datang ketika seseorang duduk diam dan mengira Tuhan akan mencurahkannya begitu saja ke dalam dirinya.

Janganlah pernah takut secepat apa pun perubahan dunia karena dalam menjalani hidup kita tidak sendirian. Ada Tuhan Yesus yang menjadi Sahabat yang selalu memberi kekuatan dan pertolongan. Marilah menjadi kuat dalam anugerah Allah meskipun kesulitan dan tantangan datang silih berganti. Ketaatan dan kerja keras di dalam Yesus Kristus akan membawa setiap kita mengalami kelimpahan anugerah Allah supaya hidup dan pelayanan kita senantiasa digerakkan oleh anugerah Allah.

Refleksi Diri:

Apa yang Anda lakukan sekarang saat menghadapi kesulitan dan tantangan hidup berdasar firman Tuhan hari ini?

Apakah Anda sudah memintakan anugerah Allah yang membuat Anda kuat, taat, dan mampu bekerja keras?


Doa.
Tuhan, aku bersyukur untuk hari-hari yang telah aku lewati di tahun yang baru ini. Di setiap waktu aku dapat merasakan tangan-Mu memegang dan menuntun hidupku untuk berjalan di jalan-Mu yang benar. Aku percaya hari ini Engkau akan melakukan hal yang sama di dalam hidupku. Sertailah diriku di setiap waktu, dan tuntunlah diriku agar aku sanggup membuat keputusan-keputusan yang berkenan kepada-Mu. Berkatilah semua yang kukerjakan pada hari ini dengan keberhasilan. Jauhkanlah diriku dari pencobaan dan lindungilah diriku dari yang jahat. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Gembala yang baik, aku berdoa. Amin.

Share:

Kasih Berkualiatas

43 Kamu telah mendengar firman: Kasihilah sesamamu manusia dan bencilah musuhmu. 44 Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu. 45 Karena dengan demikianlah kamu menjadi anak-anak Bapamu yang di sorga, yang menerbitkan matahari bagi orang yang jahat dan orang yang baik dan menurunkan hujan bagi orang yang benar dan orang yang tidak benar. (Matius 5:43-45)

Hidup yang mulia adalah hidup di dalam kasih yang berkualitas mulia, yaitu kasih yang tidak bersyarat. Tentu kualitas kasih yang paling rendah adalah kasih yang egoistis, di mana orang hanya mengasihi dirinya sendiri dan mengabaikan kepentingan orang lain. Kasih yang lebih baik daripada itu adalah kasih yang bersifat timbal balik. Yaitu hanya mengasihi orang yang berbuat baik terhadap kita. Namun tidak demikian halnya dengan kasih yang mulia. Itulah kasih yang tidak tergantung kepada perilaku dari orang yang kita kasihi. Entah yang bersangkutan berbuat baik terhadap diri kita atau tidak, kita tetap mengasihi yang bersangkutan. Apapun yang ia lakukan terhadap diri kita, kita tetap mengasihi dirinya.

Kasih yang mulia seperti itulah yang diajarkan oleh Yesus di dalam Matius 5. Di situ dicatat Ia menyuruh para pengikut-Nya agar mengasihi orang lain dengan kasih yang tidak bersyarat. Ia berkata: "Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu." Kemudian Ia menjelaskan bahwa kasih yang seperti itulah yang ada pada diri Allah Bapa, "...yang menerbitkan matahari bagi orang yang jahat dan orang yang baik..." Ia menjelaskan pula bahwa hanya dengan demikian barulah para pengikut-Nya akan pantas untuk disebut sebagai anak-anak Allah. Itulah kehidupan yang mulia. Dengan kata lain, hidup yang mulia adalah hidup dengan mengasihi orang lain secara tidak bersyarat.

Apakah yang menjadi kendala bagi Anda untuk meneladani Allah di dalam mengasihi semua orang secara tidak bersyarat? Mengapa demikian?

Aplikasi
Mari pàgi ini, kita ingat bahwa Tuhan selalu memberi anugerahmu, kalau saja kasih-Mu bersyarat maka Engkau tidak akan pernah mengasihi diriku. Sebab sesungguhnya diriku tidak layak untuk Engkau kasihi. Aku menyadari bahwa diriku adalah orang yang berdosa dan penuh dengan noda. Namun dengan kasih yang tidak terbatas Engkau telah menerima diriku apa adanya, menghapuskan masa laluku dan memberikan masa depan yang baru bagi diriku. Bapa yang penuh rahmat, aku mengaku bahwa sikap egois telah menghalangi diriku untuk mengasihi semua orang seperti diri-Mu. Tolonglah diriku dengan Roh dan firman-Mu agar aku dapat meneladani kasih-Mu, supaya dengan demikian aku layak untuk disebut sebagai anak-Mu.
 
Doa. 
Dengan merendahkan hati di hadapan-Mu aku memohon agar Engkau berkenan menyertai diriku di sepanjang hari ini. Melalui semua hal yang kualami pada hari ini bentuklah hatiku agar menjadi semakin serupa dengan hati-Mu. Pakailah aku untuk menjadi saluran kasih-Mu bagi orang-orang yang bertemu dengan diriku pada hari ini. Supaya dengan demikian apabila ada di antara mereka yang belum mengenal diri-Mu maka melalui kehidupanku aku dapat memperkenalkan kasih-Mu kepada mereka. Tuhan, berkatilah semua yang kukerjakan pada hari ini dengan keberhasilan. Di dalam tuntunan-Mu jadikan semuanya itu berkenan kepada-Mu dan memuliakan nama-Mu. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Juruselamatku, aku berdoa. Amin.
Share:

Prioritas Yang Tepat

2 Dan setelah berpuasa empat puluh hari dan empat puluh malam, akhirnya laparlah Yesus. 3 Lalu datanglah si pencoba itu dan berkata kepada-Nya: "Jika Engkau Anak Allah, perintahkanlah supaya batu-batu ini menjadi roti." 4 Tetapi Yesus menjawab: "Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah." (Matius 4:2-4)

Prioritas kehidupan seseorang akan menentukan kualitas dari kehidupan yang bersangkutan. Prioritas itu dapat dilihat dari apa yang akan ia utamakan di saat berada di dalam keadaan yang terdesak. Orang yang mutu kehidupannya rendah akan mendahulukan kebutuhan dirinya yang bersifat sesaat, dan bahkan untuk itu ia rela mengorbankan hal-hal yang bersifat abadi. Sebagai contoh, ketika didesak untuk memilih antara jabatan atau iman kepada Kristus, ia akan menjual imannya demi memperoleh jabatan yang ia inginkan. Namun apabila ia tetap mengutamakan hal-hal yang bersifat abadi, walaupun untuk itu ia harus mengesampingkan hal-hal yang bersifat sementara, pilihan tersebut menunjukkan bahwa dirinya adalah orang yang memiliki kualitas kehidupan yang luhur.

Hal itulah yang terlihat di dalam diri Yesus Kristus sebagaimana yang dicatat di dalam Matius 4. Sesudah berpuasa selama empat puluh hari dan empat puluh malam, dan Ia merasa lapar, Yesus menolak bujukan Iblis untuk mengubah batu menjadi roti. Bukan karena Ia tidak mampu melakukannya, namun oleh sebab Ia tidak bersedia menuruti perkataan Iblis. Dengan kata lain, Ia lebih mendahulukan komitmen-Nya kepada firman Allah yang bersifat abadi daripada mengatasi rasa lapar yang bersifat sementara yaitu dengan menuruti perkataan Iblis. Prioritas yang diambil oleh Yesus ini, yaitu mengutamakan hal-hal yang bersifat abadi lebih dari pada hal-hal yang bersifat sementara, menjadi teladan tentang kualitas kehidupan yang luhur bagi kita, para pengikut-Nya.

Pertanyaan untuk Direnungkan

Selama ini apabila Anda didesak untuk memilih antara hal-hal yang bersifat abadi atau sementara, manakah yang Anda prioritaskan? Apakah buktinya?

Tindakanku. 
Mari sebagai orang percaya. Yesus telah mengajar tentang bagaimana seharusnya aku mengatur prioritas kehidupan dengan benar. Dengan mendahulukan hal-hal yang bersifat abadi lebih daripada yang bersifat sementara, maka aku, bagaimanapun latar belakang hidupku di masa lampau, sekarang akan memiliki kualitas kehidupan yang luhur. Tuhan, berikanlah kepadaku hikmat agar aku sanggup membedakan antara hal-hal yang seharusnya aku utamakan dan yang tidak sepatutnya aku prioritaskan. Dengan demikian Engkau menolong diriku agar memiliki kualitas kehidupan yang semakin bermakna dan tidak sia-sia.

Doaku. 
Oleh sebab itu mengawali hari ini aku berdoa agar Engkau berkenan menuntun hidupku di sepanjang hari ini dengan Roh-Mu yang kudus. Tuntunan-Mu akan memampukan diriku untuk menjalani hari ini di dalam prioritas kehidupan yang sesuai dengan kehendak-Mu. Aku memohon berikanlah kepadaku kepekaan agar aku dapat mengenali tipu daya Iblis yang mencoba menyeret diriku kepada prioritas kehidupan yang keliru. Anugerahilah diriku dengan kemampuan untuk menolak bujukan Iblis tersebut dan menang atas pencobaan yang aku hadapi di setiap hari. Tuhan, berkatilah semua yang kukerjakan pada hari ini dengan keberhasilan. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Penolong hidupku, aku berdoa. Amin.
Share:

Apakah Tujuan Hidupku?

 Lalu Yesus menjawab, kata-Nya kepadanya: "Biarlah hal itu terjadi, karena demikianlah sepatutnya kita menggenapkan seluruh kehendak Allah." Dan Yohanes pun menuruti-Nya. (Matius 3:15)

Hidup yang mulia adalah hidup dengan tujuan untuk melakukan kehendak Allah. Setiap orang pasti memiliki tujuan hidup. Bahkan orang yang tidak memiliki tujuan hiduppun sebenarnya juga memiliki tujuan, yaitu hidup dengan tujuan untuk tidak bertujuan, alias hidup asal hidup. Memang semua orang memiliki tujuan hidup, namun tidak semua orang memiliki tujuan hidup yang sama. Sedangkan kualitas hidup kita sangatlah ditentukan oleh tujuannya. Apabila tujuan hidup kita bersifat mulia maka bobot hidup kitapun akan menjadi mulia. Sebaliknya bila tujuan hidup kita nista maka bobot hidup kitapun akan menjadi hina. Di dalam hal ini tidak ada tujuan hidup yang lebih mulia melampaui hidup dengan maksud untuk melakukan seluruh kehendak Allah.

Hal itulah yang dikemukakan Tuhan Yesus kepada Yohanes Pembaptis di dalam Matius 3. Di situ dicatat, Ia berkata bahwa keberadaan-Nya di dunia adalah untuk menggenapkan seluruh kehendak Allah. Termasuk apabila Ia meminta agar Yohanes membaptis diri-Nya hal itu adalah juga untuk melakukan kehendak Allah. Dengan cara demikian Ia memberikan teladan kepada kita tentang pentingnya untuk hidup merendahkan hati, mengesampingkan kehendak diri sendiri dan memasrahkan hidup untuk melakukan kehendak Allah. Tujuan hidup inilah yang akan mengakibatkan diri kita menjadi mulia di pandangan Tuhan.

Pertanyaan untuk Direnungkan

Apakah yang menjadi tujuan hidup Anda? Sudah muliakah tujuan tersebut?

Aplikasi
Tuhan, aku bersyukur karena bagaimanapun latar belakang hidupku aku dapat menjadi orang yang mulia di pemandangan-Mu. Tanpa menimbang pada tingkat sosial manapun saat ini diriku berada, aku dapat menjadi orang yang berharga di mata-Mu. Yaitu apabila aku hidup untuk melakukan kehendak-Mu seperti yang Engkau sendiri telah teladankan bagi diriku. Tuhan, ajarlah aku untuk senantiasa hidup di dalam kerendahan hati di hadapan-Mu, dan menaklukkan kehendakku di bawah kehendak-Mu. Sebab hanya dengan demikian barulah diriku dapat menyenangkan hati-Mu di dalam kehidupanku sehari-hari.

Doa
Tuhan, kembali aku menyerahkan seluruh waktu yang akan kujalani pada hari ini ke dalam tangan-Mu. Tolonglah diriku agar aku semakin mengenal kehendak-Mu. Berikanlah kepadaku telinga untuk mendengar dan mata untuk melihat rancangan-Mu bagi hidupku. Aku memohon tuntunan Roh Kudus-Mu bagi hidupku agar supaya aku dapat berjalan menurut rancangan-Mu. Aku juga menyerahkan semua yang akan kukerjakan pada hari ini ke dalam tangan-Mu. Sertailah diriku senantiasa agar supaya damai sejahtera-Mu berlimpah-limpah atas hidupku. Jadikanlah diriku berkat di manapun aku berada, supaya dengan demikian hidupku memuliakan nama-Mu. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Rajaku, aku berdoa. Amin.

Share:

 Hidup Dalam Tuntunan Tuhan

9 Setelah mendengar kata-kata raja itu, berangkatlah mereka. Dan lihatlah, bintang yang mereka lihat di Timur itu mendahului mereka hingga tiba dan berhenti di atas tempat, di mana Anak itu berada. 10 Ketika mereka melihat bintang itu, sangat bersukacitalah mereka. 11 Maka masuklah mereka ke dalam rumah itu dan melihat Anak itu bersama Maria, ibu-Nya, lalu sujud menyembah Dia. Merekapun membuka tempat harta bendanya dan mempersembahkan persembahan kepada-Nya, yaitu emas, kemenyan dan mur. (Matius 2:9-11)

 
Di dalam anugerah-Nya Allah bersedia menuntun manusia untuk berjumpa dengan diri-Nya. Apabila tidak semua orang yang menjabat kedudukan yang penting bersedia ditemui oleh sembarang orang, tidak demikian halnya dengan Allah. Walaupun diri-Nya adalah Sang Raja alam semesta namun Tuhan bersedia untuk menerima semua orang yang mencari diri-Nya. Bahkan bukan hanya Ia bersedia menerima mereka, malahan Dialah yang mengambil inisiatif dalam membawa manusia untuk datang kepada-Nya. Singkat kata, oleh anugerah Allah, manusia mencari Dia dan oleh anugerah-Nya pulalah manusia dapat berjumpa dengan Dia.

Hal itulah yang dialami oleh orang-orang majus dari Timur. Sebagaimana yang dicatat di dalam Matius 2, Allah yang menampakkan sebuah bintang kepada mereka sehingga orang-orang majus itu mengetahui bahwa seorang raja telah lahir di antara orang Yahudi. Ia pulalah yang menuntun mereka dengan bintang tersebut agar orang-orang majus itu dapat berjumpa dengan Yesus, Sang Raja yang hendak mereka sembah. Tindakan Allah di dalam mengambil inisiatif untuk membawa dan menuntun orang-orang majus agar bertemu dengan Kristus ini merupakan wujud dari anugerah-Nya. Singkat kata, Allah di dalam anugerah-Nya bersedia untuk menuntun kita agar mengenal dan berjumpa dengan diri-Nya.

Pertanyaan untuk Direnungkan

Apakah Anda memerlukan tuntunan Tuhan bagi hidup Anda di tahun ini? Apakah yang perlu Anda lakukan untuk mengalaminya?


Aplikasi. Tindakan.
Mari kita hidup berserah dan hidup dalam tuntunannya, Ya Allah, aku bersyukur karena di dalam anugerah-Mu Engkau telah menuntun diriku untuk datang dan berjumpa dengan diri-Mu melalui Yesus Kristus, Tuhanku. Tanpa anugerah-Mu tersebut aku tidak akan dapat bertemu apalagi menjalin relasi yang akrab dengan diri-Mu. Aku bersyukur karena Engkau tetap bersedia menuntun hidupku sampai kepada hari ini. Tuntunan-Mu menolong diriku di dalam membuat keputusan-keputusan yang tepat, yaitu yang sesuai dengan kehendak-Mu. Dengan demikian aku terhindar dari kehidupan yang sia-sia, tidak terjerumus ke dalam kehancuran, dan dapat mengalami kehidupan yang penuh makna.
 
Doa.
Tuhan, aku sangat memerlukan tuntunan-Mu bagi hidupku di sepanjang tahun ini. Pimpinlah diriku setiap hari dalam membuat pilihan atas langkah-langkah kehidupan yang harus kutempuh. Berikanlah kepekaan di dalam jiwaku untuk mengenali suara-Mu dan ketaatan di hatiku untuk mengikuti tuntunan Roh-Mu. Oleh sebab itu aku menyerahkan seluruh hidupku sebagai persembahan kepada-Mu. Bawalah diriku agar semakin akrab dengan diri-Mu dan kiranya hidupku semakin hari semakin bertambah berkenan kepada-Mu. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan yang limpah dengan anugerah, aku memanjatkan doaku ini. Amin.

Share:

Berjalan Dalam anugerahNya

10 Aku mau bersyukur kepada-Mu di antara bangsa-bangsa, ya Tuhan, aku mau bermazmur bagi-Mu di antara suku-suku bangsa; 11 sebab kasih setia-Mu besar sampai ke langit, dan kebenaran-Mu sampai ke awan-awan. (Mazmur 57:10, 11)

Anugerah Tuhan mengubah masa lampau yang kelam menjadi masa depan yang indah dan gemilang. Setiap orang pasti memiliki masa lampau. Tidak jarang masa lampau tersebut bukanlah masa yang menyenangkan untuk dikenang, sehingga orang berupaya untuk menutupi dan melupakannya. Suatu upaya yang sia-sia. Sebab di saat-saat tertentu ingatan akan masa lampau yang pahit itu akan muncul kembali. Namun Tuhan di dalam anugerah-Nya sanggup menghapuskan masa lampau yang sekelam apapun juga. Di dalam kasih-Nya, Ia menerima kita secara apa adanya dan membentangkan masa depan yang baru serta cemerlang bagi kita yang hidup di dalam rencana-Nya.

Hal itulah yang dialami oleh empat, di antara lima orang perempuan yang namanya terdaftar di dalam silsilah Yesus Kristus sebagaimana yang dicatat di dalam Matius pasal 1. Mereka adalah Tamar, Rahab, Rut dan istri Uria, yaitu Batsyeba. Mereka semua memiliki masa lampau yang sangat pahit. Bahkan Rahab adalah perempuan Kanaan, dan Rut adalah perempuan Moab. Artinya mereka berdua bukan berasal dari bangsa Israel sehingga berada di luar janji Tuhan bagi keturunan Abraham. Namun Allah di dalam anugerah-Nya menerima dan melibatkan keempat perempuan tersebut di dalam rencana-Nya yang mulia, yaitu untuk menghadirkan Yesus, Sang Mesias, di dunia. Anugerah Allah yang sangat besar itu mengubah masa lampau mereka yang kelam sehingga menjadi masa depan yang indah dan gemilang.

Pertanyaan untuk Direnungkan

Apa yang perlu Anda lakukan terhadap masa lampau Anda yang kelam? Mengapa demikian?

 
Aplikàsi aksion
Tuhan, dengan berharap kepada anugerah-Mu hari ini aku melangkah memasuki tahun yang baru. Dengan bersandar kepada kemurahan-Mu aku menatap hari esok tanpa ragu-ragu. Aku yakin, sesuai dengan firman-Mu, Engkau akan mengubah masa lampau yang kelam menjadi masa depan yang gemilang. Aku bersyukur kepada-Mu untuk semua kebaikan-Mu yang telah aku alami di tahun yang silam. Aku yakin Engkau masih terus berkarya di dalam hidupku. Masih ada banyak hal-hal besar yang akan Engkau kerjakan di dalam dan melalui diriku. Oleh sebab itu ke dalam tangan-Mu aku menyerahkan hidupku.

Doa
Ya Gembala yang baik dan yang telah menyerahkan nyawa-Nya bagi kawanan domba-Nya, aku memohon tuntunan-Mu bagi hidupku. Bimbinglah diriku di sepanjang tahun ini dengan firman-Mu agar aku dapat berjalan di jalan-jalan-Mu. Peliharalah diriku dengan kasih setia-Mu agar supaya jiwaku senantiasa di dalam keadaan yang bugar. Naungilah diriku dengan Roh-Mu sehingga kalaupun aku harus berjalan melewati lembah kekelaman aku tidak akan takut kepada bahaya, sebab Engkau selalu menyertai diriku. Tuhan, kepada-Mu aku berlindung dan aku tidak akan goyah. Di dalam nama-Mu ya Yesus Kristus, Tuhan dan Gembala jiwaku, aku memanjatkan doaku ini. Amin.

Share:

 BerkatTuhan Lebih dari Cukup

18 Kini aku telah menerima semua yang perlu dari padamu, malahan lebih dari pada itu. Aku berkelimpahan, karena aku telah menerima kirimanmu dari Epafroditus, suatu persembahan yang harum, suatu korban yang disukai dan yang berkenan kepada Allah. 19 Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus. 20 Dimuliakanlah Allah dan Bapa kita selama-lamanya! Amin. (Filipi 4:18-20)

Allah mengetahui keperluan hidup kita dan sanggup memenuhinya sehingga kita tidak akan kekurangan apapun juga. Allah adalah pribadi yang bertanggung jawab. Sebagai akibat, Ia tidak akan pernah lalai di dalam mencukupi keperluan dari umat yang dikasihi-Nya dan yang hidup sesuai dengan rancangan-Nya. Bukan itu saja, Dia juga adalah pribadi yang mahakuasa. Oleh karena itu bukan saja kehendak-Nya bersifat baik, Ia juga sanggup melaksanakan kehendak-Nya tersebut. Termasuk Ia mampu melaksanakan keinginan hati-Nya untuk memelihara umat-Nya. Dengan demikian orang yang hidup sesuai dengan rencana Allah tidak akan kekurangan apapun yang baik yang ia perlukan bagi hidupnya.

Kesanggupan Allah di dalam memenuhi keperluan hidup kita ini diutarakan rasul Paulus di dalam Filipi 4. Di situ ia mengucap syukur kepada Tuhan karena jemaat di Filipi telah dipakai Tuhan untuk mencukupi keperluan hidupnya secara berkelimpahan. Kemudian Paulus menyatakan keyakinannya bahwa Allah juga akan memberkati jemaat Filipi dengan berkelimpahan. Ia berkata: "Allahku akan memenuhi segala keperluanmu menurut kekayaan dan kemuliaan-Nya dalam Kristus Yesus." Dengan menulis seperti demikian Paulus mengutarakan bahwa Allah mengetahui keperluan hidup dari umat-Nya dan Ia sanggup untuk memenuhinya sehingga mereka tidak akan kekurangan apapun juga.

Pertanyaan untuk Direnungkan

Perlukah Anda merasa kuatir akan masa depan Anda? Mengapa demikian?

Aplikasiku.
Tuhan, aku bersyukur karena Engkau telah menjamin kehidupanku dengan kasih setia-Mu. Di dalam hikmat-Mu Engkau mengetahui semua hal yang kuperlukan bagi kehidupanku. Di dalam kuasa dan kesetiaan-Mu Engkau mampu dan mau untuk memenuhi semua keperluanku itu. Sehingga dengan demikian aku tidak perlu berkekurangan di dalam semua hal baik yang kuperlukan bagi hidupku. Tidak pernah Engkau mengabaikan hidupku. Namun seperti seorang bapa yang menyayangi anak-anaknya demikianlah Engkau memelihara hidupku.

Doa
Di hari yang terakhir di tahun ini kembali aku menyerahkan hidupku ke dalam tangan-Mu. Tolonglah diriku agar aku dapat menyelesaikan tahun ini dengan mengisi hari ini sebagai waktu yang penuh makna dan tidak sia-sia. Sertailah diriku di sepanjang hari ini dengan Roh-Mu sesuai dengan janji-Mu. Sebab aku menyadari bahwa bukan dengan keperkasaan dan bukan dengan kekuatanku, melainkan dengan Roh-Mu aku akan mampu mengatasi setiap tantangan dan penghalang di dalam hidupku. Dengan berpegang kepada janji firman-Mu aku menatap hari esok tanpa merasa kuatir ataupun ragu. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhan dan Gembalaku, aku berdoa. Amin.

Share:

Membalas Kebaikan Tuhan

Mazmur 90:1 12

Ajarlah kami menghitung hari hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati
yang bijaksana.
 Mazmur 90:12

Mazmur 90 berisikan doa Musa kepada Allah. Bagi Musa, Allah itu kekal, satu satunya Allah yang benar di dunia. Kebaikan Allah dirasakan nyata oleh Musa sebab di sepanjang hidupnya Tuhan melindungi, memelihara, dan mengampuni dosa dosanya.

Kebaikan Tuhan dinikmati Musa semenjak lahir. Musa lahir di masa Firaun mengeluarkan perintah semua bayi laki laki orang Ibrani harus dibunuh. Ia diselamatkan Tuhan dan diangkat anak oleh seorang putri Firaun. Ia menikmati pendidikan dan fasilitas layaknya seorang pangeran Mesir. Namun, Musa bukanlah manusia sempurna. Ia bersalah membunuh seorang Mesir sehingga terpaksa melarikan diri ke Midian. Di Midian, Musa membangun kehidupan di luar kerajaan dengan memiliki keluarga dan berprofesi sebagai gembala. Setelah empat puluh tahun mengembara, Musa dipanggil Tuhan untuk membawa bangsa Israel keluar dari Mesir. Petualangan hidup Musa kembali dimulai dan ia melihat betapa baiknya Allah, baik bagi dirinya maupun bangsa Israel.

Di Mazmur 90, Musa menyadari hidup manusia di dunia tidaklah lama. Hidup manusia tujuh puluh tahun dan jika kuat, delapan puluh tahun. Di tengah pemahaman ini, Musa meminta kepada Tuhan hati yang bijaksana untuk menghitung hari hari atau menggunakan setiap waktu yang ada. Musa sendiri telah menjalani kehidupan dengan bijaksana ketika memutuskan menolak disebut anak puteri Firaun dan memilih menjadi hamba Tuhan. Ia berani meninggalkan kenyamanan agar dapat mendedikasikan hidupnya bagi Tuhan. Pengabdian Musa kepada Tuhan tidak dengan paksaan melainkan sukacita.

Kebaikan Tuhan bukan diterima oleh Musa saja tetapi oleh banyak orang dari abad ke abad, termasuk Anda. Sebagai orang percaya, Anda selayaknya menerima murka Allah tetapi darah Yesus menebus Anda. Belum lagi perlindungan dan pemeliharaan Tuhan, tak mungkin Anda hitung sebab terlalu banyak. Saat ini adalah waktu yang tepat bagi Anda untuk membalas segala kebaikan Tuhan sebagai ungkapan syukur Anda. Jalanilah hari demi hari dengan bijak agar Tuhan dipermuliakan di dalam hidup Anda. Abdikanlah hidup bagi Tuhan sesuai profesi Anda untuk membalas kebaikan Allah dan menyenangkan Yesus Kristus.

Refleksi diri:

Apa saja kebaikan Tuhan yang telah Anda terima? Apakah Anda dapat menghitungnya?

Apa yang akan Anda lakukan untuk melewati hari hari ke depan agar Tuhan dimuliakan melalui hidup Anda?

Doa. 
Pagi ini aku berterima kasih kepada-Mu untuk hari yang baru yang Engkau berikan kepadaku. Tidak habis-habisnya rahmat-Mu bagi hidupku. Kasih setia-Mu selalu tersedia bagi hidupku dan tidak akan pernah berubah untuk selama-lamanya. Dengan berharap kepada kemurahan-Mu itu aku memohon penyertaan dan tuntunan-Mu dalam hidupku di sepanjang hari ini. Banyak hal yang tidak kuketahui tentang masa depanku. Namun satu perkara yang aku yakini, yaitu bahwa Engkau pasti akan menolong diriku dalam meraih hari depan yang telah Engkau rencanakan bagi hidupku. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhanku, aku berdoa. Amin.
Share:

Perilaku dan Kata Kata Harus sama

14 Lakukanlah segala sesuatu dengan tidak bersungut-sungut dan berbantah-bantahan, 15 supaya kamu tiada beraib dan tiada bernoda, sebagai anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya dan yang sesat ini, sehingga kamu bercahaya di antara mereka seperti bintang-bintang di dunia. (Filipi 2:14, 15)


Perilaku kita bersuara lebih nyaring daripada kata-kata yang kita ucapkan. Prinsip ini berlaku di dalam banyak aspek dari kehidupan. Sebagai contoh, sebaik apapun nasihat yang diberikan oleh seorang ayah sedikitpun tidak akan berdampak dalam kehidupan anak-anaknya apabila ternyata perilaku sang ayah bertolak belakang dengan nasihat yang ia ucapkan. Kata-kata bijak yang disampaikan seorang pemimpin akan dianggap seperti angin yang berlalu oleh rakyatnya apabila ternyata kehidupan yang bersangkutan tidak selaras dengan apa yang ia katakan. Demikian pula kesaksian yang kita ucapkan hanya akan didengar oleh orang apabila kita hidup di dalam kebenaran.

Prinsip tentang kesaksian yang efektif ini diutarakan rasul Paulus kepada jemaat Filipi sebagaimana yang tertulis di dalam Filipi 2. Di situ Paulus menjelaskan tentang pentingnya tidak bersungut-sungut dan berbantah-bantahan di dalam melakukan segala sesuatu. Dengan berperilaku seperti demikian barulah para pengikut Kristus di Filipi dapat hidup sebagai "anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya." Perilaku yang membuat mereka bercahaya "seperti bintang-bintang di dunia." Dengan kata lain, mereka harus bersaksi tentang kasih dan kebenaran Kristus bukan hanya dengan perkataan, namun terlebih lagi yaitu melalui perilaku mereka sehari-hari.

Pertanyaan untuk Direnungkan

Sudahkah Anda hidup sebagai anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya? Apakah bukti dari jawaban Anda tersebut?

Aksion.
Mari Tuhan, Engkau menempatkan diriku di dunia untuk menjadi duta dari kerajaan-Mu. Oleh sebab itu seyogianya aku hidup sesuai dengan nilai-nilai kasih dan kebenaran-Mu. Supaya bukan hanya dengan perkataanku, namun terlebih lagi melalui perilaku hidupku orang dapat mengenal kasih dan kebenaran-Mu. Oleh sebab itu ampunilah diriku apabila di dalam kehidupanku sehari-hari, bukannya hidup dengan bersyukur kepada-Mu aku masih suka bersungut-sungut. Bukannya hidup sebagai pembawa damai aku masih suka berbantah-bantah dengan sesamaku. Tuhan, luruskanlah hatiku agar perbuatan-perbuatanku memuliakan nama-Mu.
 
Doa.
Mengawali hari ini aku kembali mengucap syukur kepada-Mu untuk kehidupan yang Engkau berikan kepadaku. Sungguh limpah kebaikan-Mu yang kualami di dalam hidupku. Engkau telah menuntun dan menyertai diriku di hari-hari yang lalu. Aku yakin menjelang akhir dari tahun ini Engkau tetap bersedia melakukan hal yang sama. Aku menyerahkan waktu yang akan kulalui di sepanjang hari ini ke dalam tangan-Mu. Hanya dekat Engkau saja hatiku tenang. Berkatilah semua yang kukerjakan pada hari ini dan jadikanlah diriku saluran berkat-Mu bagi sesamaku. Jangan biarkan diriku terjerumus ke dalam pencobaan, dan lepaskanlah aku dari pada yang jahat. Di dalam nama Yesus Kristus, Tuhanku, aku berdoa. Amin.

Share:

Categories

Support

Need our help to upload or customize this blogger template? Contact me with details about the theme customization you need.